4 Penyebab MCB Terbakar, Nomor 2 Paling Berbahaya!

Written by Hokione on October 23, 2024
4 Penyebab MCB Terbakar, Nomor 2 Paling Berbahaya!

Penyebab MCB terbakar - Bagi Hokiers yang baru saja memasang MCB (Miniature Circuit Breaker) atau sudah menggunakan MCB dalam durasi yang lama mungkin tidak memiliki keluhan sama sekali. Namun, bukan berarti bahwa MCB tidak akan rusak atau bahkan terbakar.

Jadi, untuk Hokiers yang penasaran terkait apa penyebab MCB bisa terbakar, tidak perlu panik! Hokione sebagai distributor resmi elektrikal siap membantu Hokiers menemukan penyebab dan memberi solusi terkait masalah MCB ini!

Simak penjelasan lengkapnya di bawah sampai habis habis!

Bagaimana Cara Kerja MCB?

MCB bekerja dengan cara memutus aliran arus listrik secara otomatis ketika terjadi kelebihan arus atau hubungan pendek alias short circuit. Ada dua mekanisme utama dalam MCB, yaitu bimetal dan elektromagnetik.

Mekanisme bimetal berfungsi saat terjadi kelebihan arus beban, di mana strip logam memuai karena panas dan memutuskan aliran arus listrik.

Di sisi lain, mekanisme elektromagnetik berfungsi saat terjadi short circuit, di mana medan magnet yang kuat akan menarik pegas untuk memutuskan rangkaian listrik dengan cepat.

Beberapa Penyebab MCB Terbakar

Memahami penyebab MCB terbakar sangat penting untuk menjaga keamanan dan keandalan jaringan kelistrikan di rumah maupun di area kantor Hokiers.

Lewat mengidentifikasikan penyebab-penyebabnya, Hokiers bisa mengambil langkah-langkah pencegahan yang diperlukan untuk memastikan bahwa jaringan kelistrikan berfungsi dengan baik dan lancar, serta menghindari potensi risiko kebakaran dan kerusakan peralatan yang lebih serius.

Mengutip dari Jagolistrik, berikut beberapa penyebab MCB terbakar yang umum dijumpai:

1. Beban Listrik yang Berlebihan

Salah satu penyebab MCB terbakar yang paling sering terjadi adalah beban listrik berlebih. Hal ini terjadi saat terlalu banyak peralatan elektronik yang terhubung ke satu sirkuit, melebihi kapasitas yang dapat ditangani oleh MCB.

Ketika MCB dipaksa untuk menangani beban yang lebih dari kemampuannya, suhu di dalam MCB akan semakin panas, dan memiliki potensi menyebabkan kerusakan dan kebakaran.

Baca Juga: Panduan Praktis: Menentukan Ukuran MCB yang Tepat untuk Instalasi Listrik Anda

2. Korsleting

Terjadi ketika kabel positif dan kabel negatif bersentuhan secara langsung, menghasilkan arus listrik yang tidak terkendali.

MCB dirancang untuk memutuskan aliran listrik saat terjadi korsleting, meskipun begitu jika arus yang dihasilkan terlalu besar, maka MCB dapat terbakar sebelum sempat memutuskan aliran listrik, menyebabkan kerusakan lebih lanjut.

3. Usia Pakai MCB

Penyebab MCB terbakar yang satu ini dapat mempengaruhi kapasitasnya dalam menangani arus energi listrik.

Seiring berjalannya waktu, kualitas material di dalam MCB dapat menurun dan degenerasi, menjadikannya lebih rentan terhadap kerusakan dan kebakaran.

4. Gangguan Grounding

Sistem grounding yang tidak bagus dapat menyebabkan arus listrik menjadi bocor atau beban menjadi berlebih, mengakibatkan MCB harus bekerja secara ekstra untuk melindungi jaringan listrik.

Cari Miniature Circuit Breaker untuk Listrik Rumah? Temukan Solusinya di Hokione!

Solusi dari Penyebab MCB Terbakar

Bagi Hokiers yang sedang mencari solusi untuk mencegah penyebab MCB terbakar, Hokione akan membagikan beberapa solusi yang dapat dilakukan untuk menghindari kerusakan lebih parah lagi:

1. Pengaturan Beban yang Sesuai

Demi mencegah beban listrik berlebihan, pastikan untuk tidak menghubungkan banyak perangkat ke satu jaringan listrik. Aturlah beban listrik dengan mendistribusikan penggunaan peralatan listrik di beberapa jaringan yang terpisah.

2. Pemeriksaan dan Perawatan Berkala

Lakukan pemeriksaan rutin pada MCB dan instalasi listrik, termasuk hubungan antara kabel dan koneksi.

Pastikan semua sambungan kabel kencang dan tidak ada kabel yang longgar. Selain itu, penting untuk Hokiers memeriksa kondisi MCB dan komponen lainnya untuk mengidentifikasi tanda-tanda kerusakan.

3. Terapkan Sistem Grounding yang Baik

Pastikan sistem grounding Hokiers berfungsi dengan baik untuk mencegah arus listrik bocor dan mengurangi risiko suhu yang terlalu panas pada MCB.

Apabila dibutuhkan, konsultasi dengan profesional untuk mengevaluasi dan memperbaiki sistem grounding. Hokione siap membantu menjawab segala pertanyaan Anda!.

Baca Juga: 7 Cara Mengatasi Listrik Konslet

Mulai Jaga MCB dan Hindari Penyebab MCB Terbakar!

Setelah membaca artikel singkat dari Hokione ini, semoga Hokiers dapat mengetahui penyebab MCB terbakar dan mengatasi masalah-masalah pada MCB sejak dini untuk menghindari kerusakan lebih lanjut.

Jika Hokiers ingin mengganti MCB, Hokione dapat membantu! Carilah MCB yang cocok dengan jaringan listrik bangunan, hanya di Hokione!

Cek katalog lengkap kami sekarang!